PPA dan PPTI BCA


Apaan tuh PPA dan PPTI?

BCA membuka Program Pendidikan Akuntansi (PPA) dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) bagi siapa saja yang berminat dan tentu saja memenuhi persyaratan. PPA ternyata sudah berdiri lumayan lama, yaitu sejak 1996. Seumuran sama saya. Tapi kok saya nggak pernah dengar ya? Sedangkan PPTI, baru berdiri pada tanggal 19 Agustus kemarin. Itu juga kalau saya nggak salah ingat.


Persyaratannya sebagai berikut: lulusan SMU/SMK, usia maksimal 20 tahun, nilai rapor kelas 1 sampai 3 rata-rata minimal 7 dengan nilai Matematika minimal 7 (khusus IPA) atau pelajaran Ekonomi/Akuntasi minimal 7 (khusus IPS/SMK), tidak pernah tinggal kelas, tidak pernah terlibat narkoba atau pelanggaran hukum lainnya. Khusus PPTI, hanya untuk program IPA/SMK jur. Teknik Informatika.
Setelah memenuhi persyaratan, calon mengirimkan aplikasi/surat lamaran dilengkapi CV, foto copy rapor kelas 1 sampai 3, FC KTP, foto ukuran 4x6 (1 lembar), ke alamat PT Bank Central Asia (BCA), Wisma Asia lantai 21, Jl. S Parman Kav.79 Slipi Jakarta Barat 11420.
Kayaknya biasa aja ya? Nggak ada yang bikin kamu terpancing untuk melanjutkan studi di sana? Apa isitimewanya PPA/PPTI? Tenang. Sebentar lagi akan saya beberkan sesuatu yang jarang kita dapat di jaman sekarang ini. 
Yang pertama, kuliah di sana hanya selama 30 bulan alias 2,5 tahun dan sudah setara dengan S1. Ha! Pada umumnya, S1 ditempuh sekitar 4 tahun. Lumayan kan, bisa cepet kawin. Hanya saja, BCA bukan lembaga pendidikan, sehingga tidak berwenang untuk mengesahkan sebagai S1. Bahasanya susah ya?
Sederhananya gini, PPA/PPTI itu adalah program pendidikan setara S1 non gelar. Setara S1, tapi nggak ada embel-embel sarjana di belakang nama kamu. Tapi tenang, kalau kamu tetap keukeuh mau S1, bisa melanjutkan ke Universitas Trisakti selama satu tahun saja untuk meraih gelar tersebut karena pihak BCA bekerjasama dengan Universitas Trisakti dan Binus.
Yang kedua, tidak dipungut biaya alias GERAHTEESS. Sampai sini, matanya pasti pada berbinar semua. Nah, siapa yang nggak suka gratisan, coba? Biasanya yang gratisan terkenal deh, kok ini saya nggak pernah dengar ya…
Nggak perlu pusing mikir biaya sekolah karena dijamin oleh BCA, semuanya, dari buku sampai tas sekolah bahkan jaket juga disediakan. Khusus PPTI, pihak BCA bahkan menyediakan fasilitas laptop. Kurang apa lagi coba? Yang perlu kamu siapkan hanya diri kamu, dan kost-kost-an juga sih. Pihak BCA tidak menyediakan asrama untuk mahasiswanya.
Kemudian, setelah melewati seleksi administrasi, psikotes, wawancara sebanyak dua kali (nggak ada tes akademiknya, asik banget nggak tuh), dan dinyatakan resmi menjadi mahasiswa PPA/PPTI, kamu akan diundang ke Jikeiti.  Sekali lagi ya, diundang. Yang namanya diundang pasti gratis toh. Semua biaya akomodasi ditanggung oleh pihak BCA. Lagi. Kurang apa coba? Sampai sini pasti makin berbinar.
Jadwal kuliah dari Senin-Jumat dari pukul 08.00 hingga pukul 17.00, mabok mabok deh. Sedangkan hari Sabtu dari pukul 09.00 hingga pukul 14.00 dan dikhususkan untuk kegiatan kerja kelompok/diskusi.
Eits, masih ada lagi nih. Seriusan.
Kamu bakal dapat uang saku tiap bulannya. HA! Udah gratis, digaji pula. Setiap bulan akan diberikan 2,3 juta. Nominal yang besar untuk ukuran pelajar, semua yang ada di aula saat itu langsung menggumamkan wow. Meringankan beban orang tua? Sudah pasti. Sampai sini pasti sudah berlinangan air mata sambil ngegelinding di lantai rumah.
Bahkan, jika kamu lulus tepat waktu, pihak BCA akan memberikan penawaran untuk bekerja di BCA selama perusahaan membutuhkan tenaga kerja dengan penempatan di seluruh Indonesia (diusakan untuk kembali ke daerah asalnya). Misal, kamu berasal dari Banjarmasin, maka pihak BCA akan mengusahakan kamu untuk kembali lagi ke sana dan bekerja di Bank BCA cabang Banjarmasin. Asik kan?
Pendaftaran sudah dibuka mulai sekarang hingga 13 September 2013. Info lengkap bisa kunjungi website, nanya-nanya di twitter, atau di facebook
Kuota yang diperlukan yaitu 135 kursi untuk PPA dan 30 kursi untuk PPTI, bersaing dengan peminat dari seluruh Indonesia. Selamat berjuang teman-teman J Wassalam.

Sumber: http://purikusumaa.blogspot.com/2013/08/ppa-dan-ppti-bca.html

Komentar